Jumat, September 20
Butuh Modal Usaha , Atau mau pinjem duit,Disini tempatnya,,
Kiva Microfunds atau yang dikenal dengan
Kiva.org didirikan oleh Matt Flannery dan Jessica Jackley adalah organisasi nirlaba yang memungkinkan orang untuk
meminjamkan dan meminjam uang lewat internet kepada orang-orang di negara-negara berkembang melalui 142 lembaga mitra keuangan mikro .
Kiva.org memungkinkan anda untuk melakukan peminjaman uang mulai 25USD kepada wiraswasta individu diseluruh dunia. Cara untuk melakukan transaksi di Kiva.org sangat mudah, anda cukup daftar dan log in untuk memilih resipien yang menarik minat anda,meminjaminya 25USD memakai kartu kredit atau account paypal anda, lalu mendapatkan uang anda kembali pada saat yang telah di tentukan. Kuatir uang anda tidak kembali? atau tertipu? Tidak perlu ragu.. karena berdasarkan statistik sekitar 99,67% dari pinjaman- pinjaman kecil ini selalu dikembalikan secara penuh.
Para resipien umumnya adalah pemilik bisnis kecil-kecilan di negara-negara berkembang seperti pedagang, tukang cat dan penjual ponsel.
Berbagai kisah-kisah pribadi setiap orang yang membutuhkan pinjaman karena mereka ingin pemberi pinjaman mereka
untuk berhubungan dengan pengusaha mereka . Kiva sendiri tidak mengumpulkan bunga atas pinjamannya.
Hal ini murni didukung oleh hibah, pinjaman, dan sumbangan dari para penggunanya, perusahaan, dan lembaga-lembaga nasional. Kiva berkantor pusat di San Francisco, California. Sejauh ini, lebih
dari 830.000 donatur telah mendanai pinjaman yang diberikan kepada lebih dari
890.000 pengusaha dari 66 negara..atau anda berminat untuk meminjamnya,, bisa koq buruan daftar disini
selamat mencoba..
Tidak ada komentar:
Posting Komentar